Bibit Tanaman Unggul - Bibit Kelapa Hibrida, Kelapa Pendek Berbuah Lebat Cocok untuk Investasi Jangka Panjang
Kelapa Hibrida pendek berbuah lebat |
Bibit tanaman unggul - Bibit kelapa hibrida, tanaman kelapa ini termasuk varietas baru mengikuti jenis Dalam dan Genjah. Dikenal dengan sebutan kelapa hibrida karena berasal dari persilangan antara varietas genjah (ibu) dengan varietas dalam (bapak). Kelapa hibrida adalah tanaman kelapa yang paling cocok untuk mengasilkan buah. Berbuah pada masa 3-4 tahun serta tinggi pohon 1 meteran. Maka menanam kelapa hibirda sangat cocok untuk investasi di masa mendatang.
Asal muasal kelapa hibrida yaitu hasil persilangan itu merupakan kombinasi sifat-sifat yang baik dari kedua jenis kelapa asalnya. Contoh: kelapa genjah entok dan kelapa kopyor
Proses Pembuatan Kelapa Hibrida
Budidaya pada tanaman adalah salah satu istilah yang di dalamnya menjelaskan metode yang secara sistematis mengenai cara memanfaatkan keragaman plasma nutfah untuk menghasilkan varietas baru dengan maksud untuk memperoleh yang lebih baik dari sebelumnya.
Pada dasarnya metode budidaya atau pemuliaan tanaman dibedakan atas metode pemuliaan tanaman menyerbukan sendiri dan tanaman menyerbukan silang. Tanaman kelapa termasuk tanaman yang menyerbuk silang. Diantara berbagai macam cara pemuliaan untuk tanaman kelapa hibrida sebagai berikut:
Pemurian Tanaman Kelapa Baru
Diantara cara budidaya kelapa hibrida salah satu metodenya sering dipakai pada tanaman menyerbuk silang seperti kelapa adalah pemurnian atau silang diri (selfing) pada tiap individu tanaman. Pada hasilnya, populasi kelapa yang terbentuk akan lebih seragam sesudah beberapa generasi silang diri.
Secara teoretis, dalam studi lapangan yang dikemukakan oleh Knight suatu lokus heterozigot akan berkurang 50 % setiap kali proses silang diri berjalan. Untuk mencapai derajat homozigositas yang tinggi yaitu 98,875 % diperlukan silang diri sebanyak lima generasi. Akibat silang diri terjadi efek silang dalam (in breeding), sebagai penampilan hasil kerja pasangan gen resesif.
Nah, Melalui seleksi yang terarah pada setiap generasi silang diri, akan diperoleh individu tanaman yang lebih homozigot (Allard, 1960). Dan, apabila populasi yang sudah lebih homozigot ini disilangkan dengan populasi yang memang telah homozigot tetapi dari kerabat yang berjauhan, akan muncul heterosis karena bergabungnya gen-gen dominan di situ.
Proses Hibridaisasi Tanaman Kelapa
Proses persilangan dua indukan yang memiliki gen-gen dominan yang diinginkan, turunannya akan memiliki ketegaran hibrida (heterosis tinggi). Atrinya, Ketegaran hibrida (heterosis) didefinisikan sebagai meningkatnya ketegaran (vigor) dari turunan (F1) melebihi kedua tetuanya.Proses perakitan kelapa hibrida dapat dilakukan antara Kelapa Genjah x Dalam, Dalam x Dalam, dan Genjah x Genjah. Sejak dilaporkan tahun 1937 ketegaran Kelapa Hibrida West Coast Tall x Green Dwarf, maka semakin banyak perakitan kelapa hibrida dilakukan oleh beberapa peneliti di berbagai negara. Keunggulan kelapa hibrida terutama Genjah x Dalam sudah banyak dilaporkan seperti KHINA 1, 2, dan 3 di Indonesia (Novarianto et al., 1984).
Dalam penjelasan lembaga Davao Research Center ditemukan bahwa produksi setiap jenis kelapa hibrida lebih tinggi dari tetuanya (Chan, 1979). Oleh karena keunggulan sifat-sifat tersebut maka kelapa hibrida telah ditanam secara luas di beberapa negara. Perakitan kelapa hibrida selalu disesuaikan dengan tujuannya. yaitu:
Tujuan utama program budidaya dan pemuliaan kelapa hibrida adalah menghasilkan bahan tanaman yang dalam skala luas memiliki karakteristik hasil kopra tinggi dan cepat berbuah. Hasil ikutan lain yang diinginkan adalah masuknya beberapa sifat, yakni:
Kandungan minyak tinggi, resisten terhadap penyakit busuk pucuk dan gugur buah, hasil kopra tinggi per unit areal dengan pemeliharaan sederhana, toleran terhadap lahan pasang surut, toleran terhadap kekeringan, kandungan asam laurat tinggi di dalam minyak, dan kandungan protein tinggi di dalam daging buah yang ada di dalam kelapa hibirda tersebut.
Keberhasilan yang cukup tinggi dalam proses pembibitan kelapa hibrida ini, membuat kesempatan mendapatkan kelapa hibrida semakin mudah dan besar peluangnya. Untuk mendapatkan bibitnya, kami jual bibit kelapa hibrida unggul berkualitas, kami membibitkan langsung dari keturunan kelapa hibrida yang sudah tua, kelapa unggul yang buahnya lebat dan usia matang sebagai indukan kelapa.
--
3 comments:
poker online dengan pelayanan CS yang baik dan ramah hanya di AJOQQ :D
ayo di kunjungi agen AJOQQ :D
Good luck & keep writing such awesome content.
Virgin Linseed Oil BP
Pure Linseed Oil
Best content & valuable as well. Thanks for sharing this content.
Approved Auditor in DAFZA
Approved Auditor in RAKEZ
Approved Auditor in JAFZA
i heard about this blog & get actually whatever i was finding. Nice post love to read this blog
Approved Auditor in DMCC
Post a Comment