Sunday, September 15, 2019

kelapa wulung genjah


KELAPA WULUNG GENJAH

Tanaman kelapa yang tersebar di Indonesia, memuat beberapa jenis varietas. Varietas kelapa tersebut adalah, Kelapa Dalam (tall), Kelapa Genjah (dwarf) dan Kelapa Hibrida (hybrid). Kelapa wulung genjah adalah tanaman buah kelapa yang jenisnya pendek dan cepat berbuah, tetapi ukuran buah sedang tidak terlalau besar, bahkan cenderung agak lebih kecil
kelapa wulung genjah

Tanaman kelapa yang tersebar di Indonesia, memuat beberapa jenis varietas. Varietas kelapa tersebut adalah, Kelapa Dalam (tall), Kelapa Genjah (dwarf) dan Kelapa Hibrida (hybrid). Kelapa wulung genjah adalah tanaman buah kelapa yang jenisnya pendek dan cepat berbuah, tetapi ukuran buah sedang tidak terlalau besar, bahkan cenderung agak lebih kecil.

Kelapa ini lebih cocok ditanam untuk tanah yang megandung banyak air. Atau setidaknya tidak di tenah kering / berbatu. Karena kelapa wulung genjah kurang mampu beradaptasi dengan iklim yang ekstrim (terlalu panas atau terlalu dingin). Jika di daerah panas, kelapa wulung genjah sedikit mengeluarkan buah atau sulit berbuah dengan baik.

Ciri-Ciri Kelapa Wulung Genjah


Adapaun Kelapa wulung genjah, terdapat beberapa karateristik. Ciri-cirinya yaitu:
  • Memiliki bentuk pohon yang lingkaran diameternya tidak terlalu besar.
  • Tinggi pohon kelapa wulung genjah bisa mulai berbuah adalah 1 meter.
  • Warna buah kebanyakan berkulit hijau dan mengkilap
  • Memiliki bentuk tangkai daun tidak terlalu panjang.
  • Pada bagian bongol pohon kelapa tidak membengkak.
  • Mulai berbuah pada umur 4 tahunan.
  • Masa produktif berbuah pohon kelapa wulung genjah antara 7-30 tahun.
  • Memiiki buah antara 20-25 butir dalam satu janjang.
  • Ukuran  buah kelapa wulung genjah relatif lebih kecil dibanding kelapa jenis Dalam.
  • Air kelapa pada buah kelapa genjah wulung hanya sedikit, sekitar 300 ml.
  • Rasa daging kelapa yang manis tetapi tipis.
  • Kelapa wulung genjah tergolong langka, harga bibit kelapa genjah lebih tinggi di banding kelapa wulung biasa.

Nah, mengenai kelapa wulung genjah diatas, adalah sesuai dengan pengamatan yang kami lakukan di lapangan di Jawa tengah dan Yogyakarta. Perbedaan kelapa wulung genjah dan kelapa wulung jenis Lokal tidak tetap, artinya karakteristik kelapa ini akan berbeda sesuai dengan tempat dimana kelapa itu bertumbuh.

Demikian penjelasan singkat tentang kelapa wulung genjah. Kami menyedikan bibit kelapa wulung siap tanam dengan indukan yang jelas. Indukan kelapa wulung telah berumur lebih dari 20 tahun, ini adalah umur pohon kelapa yang matang sebagai indukan yang berkualitas.

Jika berminat ingin mendapatkan bibit kelapa wulung genjah, silakan menghubugi kontak nomor WA di atas. Kami bisa antar ke tempat Anda bila masih di jogja. Jika Anda berada di luar daerah (luar Pulau Jawa), pengiriman dengan jasa kirim melalui POS, Jne, atau Cargo lainnya. Terimakasih





1 comment:

Yaudah said...

main poker dengan banyak penghasilan
ayo segera hubungi kami
WA : +855969190856