Sunday, December 30, 2018

membuat bibit kelapa hijau wulung

Teknik Pembibitan Kelapa Wulung 



kelapa hijau wulung
Kelapa hijau wulung habis panen

Cara mudah pembibitan bibit kelapa wulung dengan memilih indukan pohon memiliki kualitas bagus. Di sini saya akan berbagi teknik cara untuk membikin bibit kelapa wulung, Anda bisa mengikuti teknik cara-cara yang akan saya sampaikan.


CARA 1.


Memilih Indukan bibit Kelapa wulung

Benih kelapa wulung yang bagus tentu harus berasal dari tanaman kelapa unggul, tahan penyakit dan berbuah lebat. Artinya, Anda dapat memilih pohon kelapa wulung yang mempunyai tingkat produktivitas yang tinggi, batangnya lurus dan kokoh, daun dan tangkainya kuat, serta memiliki mahkota bunga yang berbentuk bola/setengah bola. Perhatikan pula faktor kesehatan tanaman indukan. Sebab tanaman indukan kelapa yang baik tentu harus bebas dari hama dan penyakit.


CARA 2.


Pemilihan Benih (Buah)

Membuat bibit kelapa wulung dimulai dari buah kelapa yang sudah matang dari pohonnya. Buah tersebut minimal berumur 6-12 bulan tergantung jenisnya. Hampir semua lapisan kulit buah juga telah berwarna tua. Buah kelapa yang bagus umumnya berbentuk bulat agak lonjong dan memiliki lapisan kulit yang mulus.


CARA 3.


Pembuatan Kecambah Akar

Benih kelapa wulung terpilih, selanjutnya akan melewati proses perkecambahan. Caranya: buah-buah kelapa dimasukkan ke dalam karung goni dalam jumlah yang secukupnya. Kemudian karung tersebut diletakkan di ruangan yang lembab. Ruangan ini diberi dasar tanah dan naungan dari atap jerami. Sirami kerung goni setiap 2 kali sehari agar terjaga kelembabannya sehingga memicu tumbuhnya tunas dan akar.


CARA 4.


Persiapan Pembibitan

Pembibitan kelapa wulung dengan cara menyediakan tanah dan pasir dengan perbandingan 2:1. Tanah yang dipakai harus subur dan pasir yang digunakan adalah pasir halus. Kedua bahan ini lantas dicampur sampai merata,lalu dimasukkan ke dalam polybag. Anda dapat memakai polybag yang berukuran 50 x 40 cm dan mempunyai ketebalan minimal 0,2 mm. Jangan lupa membuat lubang di bawah polybag ini sebagai aliran air.


CARA 5.



Penanaman bibit kelapa wulung setelah muncul tunas yaitu diletakan di polybag (variatif) terlebih dahulu dengan tujuan untuk penyemaian. Bisa juga langsung ke tanah yang sudah diolah. Benih kelapa yang sudah mempunyai tunas dan akar ditanamkan ke dalam media tanam hingga seluruh bagian buahnya tertutup oleh tanah. Pastikan posisi tunas menghadap tegak ke atas sehingga bisa tumbuh sempurna. Selama masa persemaian berlangsung, benih harus disiram sebanyak 2 kali/hari dan diberikan pupuk kandang.

Nah, demikian cara-cara untuk membuat bibit kelapa wulung dengan mudah. Anda dapat mencoba di rumah untuk eksperimen sendiri. Jika Anda ingin mendapatkan bibit kelapa wulung yang sudah siap untuk ditanam, silahkan hubungi kontak di atas.
Selain bibit kelapa wulung, ada juga jenis-jenis bibit kelapa sepert; kelapa kopyor, kelapa hibrida, kelapa genjah entok, kelapa gading, kelapa pandan wangi dll.  

Salam bertani…



posted by kelapa wulung jogja

1 comment:

Handyman Reston said...

Great blog, I enjoyed reading